Tanaman pengusir nyamuk banyak dicari oleh masyarakat terutama di musim penghujan. Karena di musim tersebut, pertumbuhan nyamuk lebih besar termasuk nyamuk penyebab malaria dan demam berdarah.
Kedua penyakit tersebut merupakan penyakit berbahaya dan mematikan yang disebabkan oleh nyamuk. Daripada fokus melakukan pengobatan, akan lebih baik konsentrasi menanam tanaman pembasmi nyamuk.
Menemukan tanaman pembasmi nyamuk di Indonesia tidaklah sulit, banyak penjual tanaman hias yang menawarkannya. Harga jual tanamannya pun sangat terjangkau tidak seperti tanaman hias langka yang dijual super mahal.
10 Jenis tanaman pengusir nyamuk paling efektif
Berbeda dengan menggunakan lotion anti nyamuk atau obat nyamuk bakar, memanfaatkan tanaman pembasmi nyamuk dirasa lebih menguntungkan. Mengapa demikian? Karena tanaman sifatnya selamanya sementara lotion atau obat nyamuk bakar bisa habis dalam sekali pakai.
Dipandang dari ilmu ekonomi, pemanfaatan tanaman hias pengusir nyamuk jauh lebih ekonomis daripada pembelian lotion nyamuk atau obat nyamuk bakar. Berikut ini daftar tanaman pembasmi nyamuk yang sangat populer dan efektif di Indonesia:
Serai Wangi
Ibu rumah tangga pasti mengenal tanaman perdu ini dengan sangat baik. Sereh merupakan bumbu masakan yang memiliki aroma wangi yang sangat khas. Uniknya, selain dimanfaatkan sebagai bumbu masak sereh ternyata efektif untuk mengusir nyamuk.
Kandungan geraniol dan sitronnellol pada serai wangi mengeluarkan aroma semerbak yang tidak disukai serangga termasuk nyamuk. Setelah mencium serai wangi, biasanya nyamuk akan pingsan atau mati.
Bunga Lavender
Bagi penggemar tanaman hias, dianjurkan untuk menanam bunga lavender sebagai tanaman hias sekaligus tanaman pengusir nyamuk di dalam rumah. Tanaman ini bisa ditanam di pekarangan atau cukup di dalam pot saja.
Keistimewaan bunga lavender sebagai pengusir nyamuk sudah dibuktikan melalui penelitian. Tidak heran jika banyak perusahaan lotion atau obat nyamuk yang menggunakan ekstra bunga lavender sebagai bahan utama produknya.
Bagi nyamuk aroma lavender terlalu pekat dan tajam, sedangkan bagi manusia aroma bunga lavender sangat menenangkan. Cocok untuk pengusir nyamuk sekaligus pereda stres.
Bunga Geranium
Selain lavender, ada tanaman bunga lainnya yang juga efektif sebagai pengusir nyamuk yakni bunga geranium. Tanaman ini biasa dikenal masyarakat sebagai bunga tapak dara. Warnanya sangat cerah dan cantik, banyak orang yang sengaja menanamnya untuk mempercantik rumah.
Siapa yang menyangka jika menanam bunga geranium efektif untuk menghalau nyamuk masuk. Semakin banyak bunga geranium yang ditanam maka akan semakin sedikit jumlah nyamuk yang masuk ke dalam rumah.
Akar Wangi
Tanaman pengusir nyamuk di kebun selain serai wangi adalah akar wangi. Tanaman ini berasal dari India yang kemudian dikembangkan oleh petani tanaman hias di Indonesia. tanaman akar wangi dipercaya dapat mencegah penyebaran nyamuk penyebab demam berdarah.
Aroma wangi dari tanaman ini sangat dibenci oleh serangga termasuk nyamuk. Beberapa produsen anti nyamuk sengaja membuat lotion bahkan parfum berbahan dasar akar wangi demi melindungi kulit dari gigitan serangga. Membudidayakan tanaman ini cukup mudah, cukup siapkan lahan yang luas karena tanaman ini tumbuh menyebar ke atas dan ke samping.
Bunga Krisan
Bila lebih suka menanam sesuatu yang cantik sebagai pengusir nyamuk, maka pilihlah bunga krisan. Krisan merupakan spesies tanaman hias yang biasa ditanam untuk mempercantik interior rumah. Bunga ini memiliki warna dan bentuk kelopak yang sangat cantik.
Yang mengistimewakan bunga krisan selain bentuk dan warnanya yang elok adalah aromanya yang tidak disukai serangga. Tanaman pengusir nyamuk ini biasa ditanam di dalam polybag atau di pot yang kemudian ditempatkan di sudut rumah.
Kayu Putih
Selain diambil minyaknya untuk dijadikan minyak kayu putih, tanaman ini banyak ditanam di rumah untuk menghalau kedatangan nyamuk. Berbeda dari tanaman pengusir nyamuk sebelumnya, kayu putih tidak bisa ditanam di dalam pot karena pertumbuhannya sangat besar dan tinggi.
Meskipun di tanam di dalam pot, nantinya tanaman kayu putih harus dipindahkan terutama bila ukurannya sudah terlampau besar. Tanaman ini bekerja secara penuh untuk mengusir nyamuk dan jenis serangga lainnya.
Sebagaimana aroma dari minyak kayu putih, tanaman kayu putih memiliki wangi yang sangat khas. Aroma wangi itulah yang mampu membasmi nyamuk.
Rosemary
Merupakan jenis tanaman hias yang paling sering diandalkan oleh penggemar tanaman. Mengapa demikian? Karena tanaman ini memiliki banyak keistimewaan, termasuk tahan terhadap hama dan tidak mudah mati saat terkena sinar matahari.
Selain efektif sebagai bumbu masakan, rosemary juga banyak digunakan untuk membuat teh. Khasiat teh rosemary sangat baik untuk tubuh. Berbanding terbalik dengan khasiatnya yang sangat banyak untuk tubuh manusia, ternyata rosemary tidak disukai oleh serangga.
Aroma rosemary dirasa terlalu menyengat untuk nyamuk. Bila Anda sudah benar-benar bosan menggunakan lotion anti nyamuk setiap hari, maka tidak ada salahnya untuk menanam rosemary secara teratur.
Bawang Putih
Ada banyak manfaat yang akan kita peroleh saat menanam bawang putih. Selain membantu memenuhi kebutuhan bumbu masakan, menanam bawang putih juga baik untuk mengusir invasi nyamuk. Khasiat bawang putih bahkan sudah dibuktikan di India.
Masyarakat India, memanfaatkan minyak oles yang dibuat dari bawang putih untuk mengatasi gigitan nyamuk dan serangga. Ekstrak alami dari bawang putih bekerja dengan baik untuk membunuh larva nyamuk.
Menanam bawang putih bisa dilakukan di mana saja, tidak perlu di pekarangan. Bahkan bawang putih bisa tumbuh dengan subur di dalam polybag.
Baca juga: Tanaman Hias Mini dalam Ruangan yang Indah
Marigold
Beberapa orang mungkin tidak begitu familier dengan tanaman ini. Tapi, mereka yang hobi menanam bunga atau tanaman hias tentu sudah mengenal tanaman marigold dengan sangat baik.
Sama seperti bunga krisan, tanaman marigold memiliki kelopak bunga yang sangat cantik dengan warna oranye yang cerah. Tanaman hias ini banyak tumbuh di Amerika Tengah maupun Meksiko, sementara di Indonesia lebih dikenal dengan nama kenikir.
Tanaman marigold memiliki aroma yang tajam yang dibenci serangga dan nyamuk. Beberapa orang sengaja menanam tanaman ini untuk menghindari gigitan nyamuk.
Baca juga: Tanaman Hias Gantung Tahan Panas dan Hujan
Cengkeh
Cengkeh merupakan bumbu dapur yang sangat familier di Indonesia, cengkeh juga biasa digunakan sebagai bahan utama membuat rokok. Tidak ada yang menyangka, jika cengkeh merupakan tanaman pengusir lalat dan nyamuk yang sangat efektif.
Cukup rendam cengkeh dan tempatkan di lokasi yang paling sering dihinggapi lalat. Tidak butuh waktu yang lama, lalat yang datang akan pingsan dan mati.
Budidaya tanaman hias tidak hanya efektif untuk mempercantik pekarangan atau bagian dalam rumah saja. Ada banyak manfaat lain yang bisa kita diperoleh termasuk mengusir nyamuk.
Baca juga: Tanaman Hias Merambat untuk Kanopi
Masih ragu? Anda bisa mencoba menanam salah satu dari 10 tanaman pengusir nyamuk yang telah disebutkan di atas. Proses penanaman yang sangat sederhana yang bisa dilakukan di pekarangan atau pot dan polybag. Bila ingin interior rumah tampak cantik dan asri, pilih tanaman hias yang mampu menghasilkan bunga cantik.