Hiasan Dinding dari Kain Flanel

Hiasan dinding dari kain flanel bisa digunakan untuk dekorasi interior ruangan yang cantik. Biasanya hiasan seperti ini cocok digunakan untuk elemen dekor pada kamar tidur.

Hiasan Dinding dari Kain Flanel
Hiasan Dinding dari Kain Flanel dari Bahan-bahan yang Mudah Didapat

Kain flannel yang mudah didapatkan dan tersedia dengan banyak warna di pasaran menjadi bahan dekorasi cantik. Kamu bisa buat sendiri hiasan dari bahan material ini dengan langkah-langkah kreasi berikut ini.

Contoh hiasan dinding dari kain flanel dan cara buatnya

Cara membuat hiasan dinding dari kain flannel yang akan kita coba kali ini adalah bentuk hati serta rumah burung:

Membuat hiasan dinding bentuk hati atau LOVE warna-warni

Bahan-bahan yang perlu dipersiapkan dalam membuat hiasan kain flannel ini antara lain seperti:

  • Kain flannel aneka warna sesuai selera
  • Kertas karton
  • Benang
  • Kapas/ dakron untuk isian flannel
  • Kayu berukuran kecil diameter sekitar 2-3cm untuk gantungan
  • Pensil, jarum/ mesin jahit, gunting

Setelah mempersiapkan bahan-bahan di atas, langkah selanjutnya ikuti cara berikut:

  1. Ambil kertas karton dan buatlah pola hati dengan ukuran sesuai keinginan. Gunting pola tersebut dengan rapi.
  2. Ambil kain flannel dan gunakan pola yang sudah digunting untuk mencetak di atas kain flannel. Buat kain flannel hati berpasangan, pakai warna-warna yang berbeda satu dengan lainnya. Kamu bisa membuat sebanyak 15 pasang kain flannel hati dengan warna berbeda, tapi setiap pasangan berwarna sama.
  3. Setelah kain flannel digunting hati-hati, jahitlah tepiannya dan sisakan sedikit untuk memasukkan dakron atau kapas. Setelah itu, isilah kain flannel dengan dakron sehingga berbentuk hati yang timbul.
  4. Di permukaan kain flannel yang sudah dibentuk hati, bisa diberi tambahan hiasan dari manik-manik atau dari kain flannel lainnya tapi beda warna.
  5. Ambil benang dan gantunglah kain flannel tersebut secara berjejer ke bawah. Beri jarak antar hati sekitar 6-8 cm. Buat 3 gantungan flannel hati dengan menggantungi masing-masing benang dengan 5 buah hati.
  6. Potong kayu jadi ukuran 40 cm dan ikatkan benang di bagian tengah. Benang ini fungsinya untuk gantungan hiasan dinding kain flannel.
  7. Ikatkan kain flannel hati ke kayu tersebut, gantungan pertama bisa diikatkan di tengah terlebih dahulu. Sedangkan gantungan hati kedua dan ketiga pada sisi kanan dan kiri. Untuk jaraknya sesuai selera.

Gantungan hati dari kain flannel pun siap dipasangkan di dinding ruangan atau kamar tidur supaya terlihat lebih dekoratif dan kamar jadi tidak terlihat monoton.

Hiasan Dinding dari Kain Flanel
Hiasan Dinding dari Kain Flanel Paper Cloud
Hiasan Dinding dari Kain Flanel
Hiasan Dinding dari Kain Flanel Bentuk Balon Udara
Hiasan Dinding dari Kain Flanel
Hiasan Dinding dari Kain Flanel bentuk Hati Love

Membuat hiasan rumah burung dari kain flanel yang unik dan lucu

Ini adalah salah satu bentuk hiasan dinding kamar dari kain flannel yang lucu karena bentuknya rumah burung. Berikut bahan-bahan yang sebaiknya disiapkan:

  • Kain flannel berwarna
  • Kain perca
  • Ring besi
  • Tali kur sekitar 15 cm
  • Mata boneka
  • Dakron atau kapas untuk isian
  • Benang dan jarum jahit
  • Kertas karton/ HVS untuk pola
  • Lem tembak dan gunting

Untuk kain flannel bisa dipilih yang berwarna cerah dan kalau tidak ada ring besi, maka dapat diganti dengan ring dari gantungan kunci yang sudah tidak terpakai. Selanjutnya ikuti langkah di bawah ini untuk membuat rumah burung dari bahan kain flannel:

  1. Ambil kertas karton/ HVS untuk membuat pola model rumah burung di atas dahan pohon. Gunting pola tersebut.
  2. Pakai pola yang sudah digunting untuk mencetak kain flannel. Guntinglah kain flannel itu dengan rapi sesuai pola yang sudah dibuat.
  3. Buat dan potonglah kain flannel menjadi bentuk hati. Ambil tali kur yang sudah dipotong sesuai kebutuhan dan ikat salah satu ujung tali tersebut di potongan kain flannel bentuk hati.
  4. Beri isian dakron atau kapas pada kain flannel itu. Flannel hati ini untuk hiasan nama. Gantungkan kain flannel hati pada pola dahan. Jahit dengan tusuk feston dan beri isian dakron/ kapas.
  5. Berikutnya silahkan buat rumah burung dan burungnya. Gunakan kain flannel warna lain dan jahit dengan benang, beri isian dakron/ kapas. Supaya terlihat lebih menarik, bisa diberi hiasan dari kain perca serta pita.
  6. Agar bagian dahan pohon lebih cantik dapat ditambah dengan hiasan kain flannel bentuk bunga. Buat polanya dan tempelkan di bagian dahan pohon. Tidak perlu diberi isian dakron.
  7. Setelah semua bagian selesai, tinggal dipasangkan dan dijahitkan. Kain flannel rumah burung dipasangkan pada dahan pohon, begitu pula dengan kain flannel burungnya.
  8. Terakhir, gunakan ring besi untuk menggantung hiasan tersebut di dinding. Selesai.
Hiasan Dinding dari Kain Flanel
Hiasan Dinding dari Kain Flanel bentuk Rumah Burung step by step
Hiasan Dinding dari Kain Flanel
Hiasan Dinding dari Kain Flanel

Artikel Menarik Lainnya 👍

Hiasan Dinding dari Kain Flanel
Hiasan Dinding dari Kain Flanel Bentuk Burung Hantu

Mudah dan menarik bukan? Kamu bisa coba membuat sendiri hiasan dinding dari kain flannel ini di rumah. Selain hiasan hati dan rumah burung, kreasikan ide-ide kain flannel lainnya dan bagikan kepada kami! Selamat mencoba, ya!

Artikel Terkait:

Tinggalkan komentar

Author

CEO DeckaRenas SaptoAfri S.T, An engineer who loves to write about education, lifestyle, tech stuff and popular sciences. CP: Tweet | FB | IG