Ada beragam tanaman hias yang dapat memperindah taman maupun rumahmu. Mulai dari yang berbunga warna-warni hingga yang hanya berupa daun-daunan tanpa pernah berbunga. Tanaman hias daun-daunan biasanya menjadi favorit, karena rata-rata mudah dibudidayakan baik di luar maupun di dalam rumah.
Jenis tanaman daun pun wujudnya bermacam-macam, ada yang berdaun lebar, ada pula tanaman hias daun kecil yang cocok diletakkan di vas-vas mungil.
Beberapa tanaman hias daun-daunan memang akan tumbuh subur jika ditanam menggunakan media tanah, tetapi ada pula yang dapat hidup sehat meskipun hanya menggunakan media air. Perawatan yang mudah dan harganya yang terjangkau, semakin membuat tanaman hias jenis daun kecil digandrungi pecinta tanaman.
Selain itu, jenis tanaman ini cenderung memberikan efek segar pada suatu ruangan. Jadi jangan heran ketika melihat sebuah kantor, kamar, atau pun ruang tamu, dipenuhi dengan tanaman jenis ini.
Daftar Rekomendasi Tanaman Hias Daun Kecil
Apakah kamu juga suka dengan tanaman hias jenis daun? Dan dari daftar yang akan kita ulas berikut ini, kira-kira mana yang sudah kamu punya di rumah?
Suplir (Adiantum)
Suplir merupakan salah satu tumbuhan jenis paku yang sering dijadikan tanaman hias di rumah-rumah. Tidak seperti tanaman paku lain yang berdaun memanjang, suplir memiliki daun bulat kecil-kecil.
Cara merawat Suplir mungil ini sangat mudah, cukup letakkan di ruang yang tidak terkena matahari secara langsung dan gunakan tanah gembur dengan banyak humus supaya tanaman ini tumbuh subur. Tanaman hias dengan nama latin Adiantum ini memiliki banyak jenis, dan tiap jenis memiliki daun dengan bentuk yang berbeda-beda.
Lili Paris (Chlorophytum comosum)
Warna daun pada lili paris menjadi daya tarik terbesarnya. Dalam satu daun, ada warna hijau dan kuning yang berselang seling, membuat tanaman ini tampak elok meskipun berdaun kecil. Lili paris juga bisa ditanam di pot duduk maupun pot gantung.
Cara menanam tanaman ini pun tidak sulit, cukup letakkan di tempat yang tidak terkena matahari langsung, sehingga cocok juga diletakkan di dalam ruangan. Harga Lili Paris ini pun sangat terjangkau, tidak akan membuat isi dompetmu kering
Pucuk Merah (Syzgium oleana)
Pucuk merah sangat cocok untuk diletakkan di taman sebagai penghias halaman. Daunnya yang kecil bergerombol, dan ujung pucuknya yang berwarna merah menjadi point utama dari tanaman ini.
Cara merawat pucuk merah sangatlah sederhana, cukup tanam di tanah yang sedikit gembur dan sirami dengan teratur. Harga tanaman dengan nama latin Syzgium oleana ini bervariasi, tergantung ukuran yang saat itu ingin kamu beli.
Wali Songo (Schefflera arboricola)
Disebut wali songo karena tanaman ini memiliki sembilan daun tiap tangkainya. Tanaman ini juga kerap disebut dengan nama dwarf umbrella tree atau pohon payung mini. Biasanya diletakkan di dalam ruangan dengan pot yang sedang atau pun besar.
Cara menanam Wali Songo yang satu ini juga tidak sulit, bisa dilakukan dengan stek batang, mencangkok, atau juga menanam benih. Biasanya stek batang lebih diminati karena cepat dan praktis. Daunnya juga sangat efektif menyerap polusi udara, sehingga membuat ruangan lebih segar karena udara bersih.
Chinese Money Plant(Pilea peperomioides)
Tanaman yang satu ini kerap dihubungkan dengan pembawa keberuntungan. Bentuk daun yang bulat sempurna dengan titik kecil di tengah membuat Chinese money tampak menggemaskan, cocok diletakkan di meja-meja atau rak tanaman di dalam rumah.
Cara menanamnya pun sangat mudah, cukup ditancapkan ke media tanam dan beri penyiraman yang cukup. Upayakan tidak terkena matahari langsung, dan pot yang digunakan pun sebaiknya memiliki banyak lubang untuk keluarnya air. Namun, karena tanaman ini sulit ditemukan di Indonesia, harga belinya masih terhitung mahal.
Oxalis (Oxalis triangularis)
Jika bosan dengan tanaman berdaun hijau, kamu bisa coba merawat oxalis atau tanaman kupu-kupu yang daunnya berwarna dark violet. Uniknya lagi, daunnya punya bentuk seperti sayap kupu-kupu sehingga sering disebut sebagai butterfly plant.
Tanaman ini juga merupakan jenis photophilic, di mana ketika ada cahaya daunnya membuka tapi ketika cahaya redup daunnya menutup. Kamu harus meletakkan tanaman ini di bawah cahaya matahari langsung supaya tumbuh dengan baik.
Peperomia (Peperomia)
Tanaman hias daun kecil dengan nama Peperomia ini memiliki banyak sekali varietas. Ada yang berdaun hijau saja, atau memiliki corak dengan warna-warna berbeda. Dikarenakan cukup mudah didapatkan, harga peperomia lumayan terjangkau dibanding tanaman hias lainnya.
Tanaman ini juga bisa diletakkan di tempat dengan cahaya langsung maupun tidak. Dikarenakan daunnya yang kecil dan cocok diletakkan di pot kecil, peperomia cocok untuk dipajang pada meja-meja kecil atau tempat dengan space terbatas.
Jade Plant (Crassula ovata)
Nama latin Jade Plant satu ini adalah Crassula ovata, dikenal juga sebagai tanaman pembawa keberuntungan. Daunnya kecil berbentuk oval dan padat, tetapi meskipun terlihat kecil bisa juga bertumbuh besar jika diletakkan pada pot yang besar.
Supaya tumbuh dengan baik letakkan di tempat yang terpapar matahari langsung. Meskipun begitu, tanaman ini tetap bisa berkembang di dalam ruangan.
Jika kamu memiliki jade plant ukuran kecil, bisa diletakkan di meja kerja atau meja belajar. Supaya tampilannya selalu indah, jangan lupa untuk rutin mengelap daunnya setidaknya seminggu sekali.
Echeveria
Tanaman satu ini merupakan tanaman succulent paling populer. Daunnya kecil-kecil dan bertumpuk. Biasanya dijadikan tanaman terrarium, penghias meja kerja, atau penghias kamar. Tanaman ini sangat kecil, dan butuh waktu lama untuk membuatnya tumbuh besar.
Meskipun begitu budidaya ini sangat mudah, karena hanya dengan meletakkan sebuah daunnya di atas tanah, bisa tumbuh menjadi tanaman baru. Harga echeveria di pasaran juga sangat terjangkau, di toko online pun banyak yang menjualnya.
Asparagus Fern (Asparagus setaceus)
Meskipun namanya asparagus, tetapi tanaman ini sebenarnya merupakan liliaceae alias tanaman dari keluarga lili. Daunnya sangat-sangat kecil, bahkan seperti serabut dan jika dibiarkan bisa menjuntai ke mana-mana. Tanaman dari Afrika Selatan ini juga sudah banyak dibiakkan di Indonesia, sehingga kini mudah dijumpai di toko-toko tanaman.
Supaya tanaman ini daunnya tidak kering dan terlihat hijau segar, sebaiknya diletakkan di tempat yang tidak terkena matahari langsung. Jika kamu meletakkan di dalam ruangan, sebaiknya beri ruang di sekitarnya supaya daunnya bisa berkembang ke mana-mana.
Itu tadi merupakan beberapa tanaman hias daun kecil yang dapat kamu coba rawat di rumah. Dengan meletakkan satu atau dua pot kecil tanaman di meja kerjamu, secara tidak langsung bisa meningkatkan semangatmu bekerja.
Hal tersebut karena udara di sekitar menjadi segar, oksigen yang kamu hirup berkualitas baik, sehingga kemampuan otak juga meningkat. Selain itu, jika diletakkan di luar rumah juga akan meningkatkan keindahan lingkungan sekitarmu. Sangat menarik, kan? Baca juga: Tanaman Hias Daun Indoor dan Outdoor